• SMAN 1 ANJIR MUARA
  • “Berkarakter - Berkesadaran - Berkualitas“

Pererat Kebersamaan, SMAN 1 Anjir Muara Sukses Gelar Class Meeting Bernuansa Budaya

Kamis, 18 Desember 2025 21.15 WITA  

SMA Negeri 1 Anjir Muara

Anjir Muara, Barito Kuala – SMAN 1 Anjir Muara sukses menyelenggarakan rangkaian kegiatan class meeting yang berlangsung selama empat hari, mulai Senin (15/12) hingga resmi ditutup pada hari ini, Kamis (18/12/2025). Kegiatan yang dipusatkan di lapangan sekolah ini menjadi ajang penyegaran bagi siswa setelah menempuh Sumatif Akhir Semester.

Acara yang diinisiasi oleh pengurus OSIS ini berjalan tertib di bawah arahan Pembina OSIS, Ibu Muhibbah, S.Pd. Beliau menjelaskan bahwa kompetisi kali ini tampil berbeda dengan menonjolkan kearifan lokal. Pada hari Senin, siswa berkompetisi dalam permainan ular naga, estafet air, estafet sarung, dan suit kardus. Hari Selasa dilanjutkan dengan Pertandingan Yasinan serta lomba balon dan paku dalam botol. Turnamen futsal memeriahkan hari Rabu, sementara pada hari penutup, Kamis, digelar lomba memasak masakan khas Banjar.

"Lomba kali ini sengaja kami buat berbeda. Selain sebagai hiburan, kami ingin siswa tetap melestarikan permainan tradisional dan kuliner khas Banjar," ujar Ibu Muhibbah.

Wakil Kepala Sekolah Bidang Humas, Bapak Khairul Fahmi, S.Pd., yang memantau langsung jalannya kegiatan, menyatakan apresiasinya. Menurut beliau, agenda ini sangat bermanfaat untuk mengasah kemampuan nonakademik dan  kerjasma serta bakat kepemimpinan siswa. Senada dengan hal tersebut, Kepala SMAN 1 Anjir Muara, Ibu Sutinigsih, M.Pd., turut menyampaikan rasa bangganya terhadap keaktifan Pembina OSIS dan seluruh pengurus OSIS dalam mengelola acara.

Di saat siswa berkompetisi, para guru tetap sibuk merampungkan pengolahan nilai rapor. Para wali kelas juga terlihat melakukan persiapan intensif demi kelancaran pembagian laporan hasil belajar (rapor) yang dijadwalkan pada Jumat, 19 Desember 2025 besok. Momentum class meeting ini pun berhasil menjadi jembatan kebersamaan antara warga sekolah sebelum memasuki masa libur semester.

Pewarta berita : Humas

Fotografer:Ahmad Fikri Ahyani

Editor : Ahmad Fikri Ahyani

Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
Mahasiswa Penerima Beasiswa ULM Kobarkan Semangat "Kuliah Tak Gentar" bagi Siswa SMAN 1 Anjir Muara

Rabu, 14 Januari 2026 20.30 WITA  SMA Negeri 1 Anjir Muara ANJIR MUARA, Barito Kuala – SMA Negeri 1 Anjir Muara Sukses Menyelenggarakan Agenda Sosialisasi Pendidikan Yang S

14/01/2026 20:38 - Oleh Administrator - Dilihat 45 kali
Siswa SMAN 1 Anjir Muara Sambut Antusias Sosialisasi Politeknik Indonesia Banjarmasin

Rabu, 14 Januari 2026 20.30 WITA  SMA Negeri 1 Anjir Muara Anjir Muara, Barito Kuala – Dalam upaya berkelanjutan untuk membekali siswa dengan informasi pendidikan tingkat l

14/01/2026 20:34 - Oleh Administrator - Dilihat 32 kali
Keluarga Besar SMAN 1 Anjir Muara Gelar Tahlilan Atas Wafatnya Ibu Zaitun, S.Pd.

Jumat, 9 Januari 2026 22.30 WITA  SMA Negeri 1 Anjir Muara Anjir Muara, Barito Kuala – Suasana duka menyelimuti keluarga besar SMAN 1 Anjir Muara menyusul berpulangnya sala

09/01/2026 21:27 - Oleh Administrator - Dilihat 38 kali
Persiapan Menuju PKKS 2025, SMAN 1 Anjir Muara Gelar Rapat Dinas untuk Koordinasi

Jumat, 9 Januari 2026 22.00 WITA  SMA Negeri 1 Anjir Muara Anjir Muara, Barito Kuala – Menjelang pelaksanaan Penilaian Kinerja Kepala Sekolah (PKKS) tahun 2025 yang dijadwa

09/01/2026 21:23 - Oleh Administrator - Dilihat 13 kali
Optimalkan Partisipasi Orang Tua, SMAN 1 Anjir Muara Sosialisasikan 7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat dan Rapor Pendidikan

Selasa, 23 Desember 2025 10.30 WITA  SMA Negeri 1 Anjir Muara Anjir Muara, Barito Kuala - SMAN 1 Anjir Muara menggelar pertemuan bersama orang tua dan wali murid di Ruang Laborat

23/12/2025 09:52 - Oleh Administrator - Dilihat 36 kali
SMAN 1 Anjir Muara Gelar Pembagian Rapor Semester Ganjil Tahun Pelajaran 2025/2026

Selasa, 23 Desember 2025 09.30 WITA SMA Negeri 1 Anjir Muara Anjir Muara, Barito Kuala - Keluarga besar SMAN 1 Anjir Muara melaksanakan pembagian rapor semester ganjil tahun pelajaran

23/12/2025 09:47 - Oleh Administrator - Dilihat 30 kali
Sinergi Akhir Tahun: SMAN 1 Anjir Muara Mantapkan Persiapan Rapor dan Optimalisasi Peran Guru Wali

Kamis, 18 Desember 2025 22.30 WITA   SMA Negeri 1 Anjir Muara Anjir Muara, Barito Kuala - Keluarga besar SMAN 1 Anjir Muara menyelenggarakan rapat dinas pada Kamis, 18 Desember 2

18/12/2025 21:36 - Oleh Administrator - Dilihat 49 kali
SAS Ganjil 2025 SMAN 1 Anjir Muara Dimulai: Kepsek Berpesan Tentang Kejujuran dan Semangat Belajar

Rabu, 3 Desember 2025 22.30 SMA Negeri 1 Anjir Muara Anjir Muara, Barito Kuala – Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 1 Anjir Muara telah memulai pelaksanaan Sumatif Akhir Semeste

18/12/2025 19:17 - Oleh Administrator - Dilihat 31 kali
HGN : SMAN 1 ANJIR MUARA UKIR PRESTASI DI PORSENI KABUPATEN BARITO KUALA 2025

Rabu, 26 November 2025 22.30 SMA Negeri 1 Anjir Muara Anjir Muara, Barito Kuala – SMAN 1 Anjir Muara tampil memukau dan sukses menorehkan prestasi gemilang pada HUT Hari Guru Na

18/12/2025 19:06 - Oleh Administrator - Dilihat 26 kali
IHT Menguatkan Peran Orang Tua dan Masyarakat dalam Pembelajaran

Selasa, 25 November 2025 20:56 SMA Negeri 1 Anjir Muara  Anjir Muara, Barito Kuala - SMAN 1 Anjir Muara melaksanakan kegiatan In House Training (IHT) bertema Keterlibatan Orang T

25/11/2025 21:14 - Oleh Administrator - Dilihat 18 kali